Rabu, 07 September 2016

10 Hp Lenovo 4G LTE Murah Berfitur Dual Sim Tebaru 2016

Hp Lenovo 4G LTE Murah – Era smartphone 4G murah di Indonesia sudah berlangsung sejak awal tahun 2015, dan diawali oleh hadirnya Lenovo A6000 yang langsung sukses mencuri hati masyarakat Indonesia karena ditawarkan dengan harga sangat murah, namun didalamnya didukung komponen hardware berteknologi 64 Bit yang dipadukan layar HD dan Ram 1GB. Kesuksesan Lenovo A6000 di Indonesia rupanya tak membuat Lenovo berpuas diri, karena mereka kembali merilis berbagai tipe smartphone dengan konektivitas internet super cepat tersebut.
Setelah merilis A6000 sebagai salah satu Hp Lenovo 4G LTE termurah di Indonesia, vendor kenamaan asal China tersebut langsung merilis Lenovo A6000 Plus sebagai versi upgrade dengan membawa peningkatan spesifikasi Ram menjadi 2GB, dan memori internal 16GB. Selain itu, tersedia pula Hp Lenovo 4G LTE dengan bentang layar 5.5 inci yang cocok sobat pakai untuk bermain game, yaitu tipe Lenovo A7000. Bahkan untuk tipe A7000 didalamnya sudah tersimpan Ram 2GB yang dipadukan processor Octa Core 1.5 Ghz beserta OS Android Lollipop.
Selain mengandalkan spesifikasi hardware gahar, Lenovo A7000 juga menawarkan kamera berkualitas dan harga jual sangat murah. Dimana harganya cuma 2 Juta Rupiah dan memiliki perpaduan kamera depan 5 MP, serta kamera belakang 8 MP yang cocok untuk sobat pakai berfoto selfie. Bahkan belum lama ini Lenovo menghadirkan varian A7000 Special Edition dengan peningkatan resolusi layar menjadi Full HD, dan peningkatan dapur pacu memakai CPU Octa Core  1.7 Ghz, serta perubahan resolusi kamera bagian belakang  menjadi 13 MP.
Inovasi yang dilakukan Lenovo dalam menghadirkan Hp Lenovo 4G LTE Murah terus berlanjut sampai sekarang. Salah satu buktinya adalah lahirnya Lenovo A2010 dan Lenovo A6010 yang kabarnya akan mulai dirakit di Indonesia demi mengikuti kebijakan pemerintah Indonesia terkiat peraturan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN). Menariknya, untuk tipe A2010 dibanderol begitu murah, karena harganya tak sampai 1.5 Juta Rupiah dan telah dilengkapi spesifikasi yang tak bisa dikatakan murahan, karena membawa Ram 1GB dan CPU Quad Core 64 Bit.

Sedangkan untuk Lenovo A6010 memiliki kelebihan pada sektor multimedia, karena didalamnya sudah ada teknologi audio dolby atmos yang dipadukan 2 buah speaker dan layar beresolusi HD 720p. Sementara untuk dapur pacunya, smartphone ini memiliki spesifikasi tak berbeda jauh dari Lenovo A6000 Plus, dimana ia memiliki Ram 2GB, CPU Snapdragon 410, dan memori internal 16GB. Namun untuk sektor kamera, rupanya Lenovo A6010 jauh lebih unggul, pasalnya Hp Lenovo 4G LTE murah tersebutmemiliki kamera utama 13 MP dan kamera depan 5 MP.
Masih banyak lagi Hp Lenovo 4G LTE murah yang ditawarkan dengan berbagai fitur menarik, salah satunya adalah memakai baterai berkapasitas 4000 mah yang menjadikannya mampu bertahan lebih lama ketika sobat pakai mengakses internet pada jaringan 4G LTE. Bahkan tidak hanya satu smarphone saja yang hadir membawa baterai 4.000 mah, melainkan 3 tipe Smarpthone Lenovo 4G LTE yang terdiri dari Lenovo Vibe P1m, P70, dan Lenovo P90. Nah bagi sobat yang penasaran seperti apa spesifikasi dan harga HP Lenovo 4G LTE tersebut, silahkan simak ulasan berikut ini.

Harga Hp Lenovo 4G LTE Murah 

Harga Hp Lenovo 4G LTE Murah
Harga Hp Lenovo 4G LTE Murah
 1. Lenovo A2010
 Lenovo A2010
  • Harga Termurah : Rp 1.299.000
  • Layar : 4.5 inches 480 x 854 pixels (~218 ppi pixel density)
  • Memori : 8 GB, microSD, up to 128 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v5.1 (Lollipop)
  • Ram : 1 GB
  • Processor : Mediatek MT6735M  Quad-core 1 GHz
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 5 MP, 2592 х 1944 pixels, LED flash
  • Kamera Depan : 2 MP
  • Baterai : Li-Po 2000 mAh
2. Lenovo A3690
 Lenovo A3690
  • Harga Termurah : USD$ 115
  • Layar :IPS LCD 5.0 inches 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
  • Memori : 8 GB, microSD, up to 128 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v5.1 (Lollipop)
  • Ram : 1 GB
  • Processor : Mediatek MT6735P Quad-core 1 GHz
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
  • Kamera Depan : 2 MP
  • Baterai : Li-Po 2300 mAh
3. Lenovo A6000
 Lenovo A6000
  • Harga Termurah : Rp. 1.499.000
  • Layar :IPS LCD 5.0 inches 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
  • Memori : 8 GB, microSD, up to 128 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v4.4.4 (KitKat)
  • Ram : 1 GB
  • Processor : Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410, Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
  • Kamera Depan : 2 MP
  • Baterai : Li-Po 2300 mAh
4. Lenovo A6000 Plus
 Lenovo A6000 Plus
  • Harga Termurah : Rp. 1.499.000
  • Layar :IPS LCD 5.0 inches 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
  • Memori : 16 GB, microSD, up to 128 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v4.4.4 (KitKat), upgradable to v5.0.2 (Lollipop)
  • Ram : 2 GB
  • Processor : Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410, Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
  • Kamera Depan : 2 MP
  • Baterai : Li-Po 2300 mAh
5. Lenovo A7000
 Lenovo A7000
  • Harga Termurah : Rp. 1.999.000
  • Layar :IPS LCD 5.5 inches 720 x 1280 pixels (~267 ppi pixel density)
  • Memori : 8 GB, microSD, up to 128 GB
  • Sistem Operasi :Android OS, v5.0 (Lollipop)
  • Ram : 2 GB
  • Processor : Mediatek MT6752m, Octa-core 1.5 GHz Cortex-A53
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
  • Kamera Depan : 5 MP
  • Baterai : Li-Po 2900 mAh
6. Lenovo A6010
 Lenovo A6010
  • Harga Termurah : Rp. 1.999.000
  • Layar :IPS LCD 5.0 inches 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
  • Memori : 16 GB, microSD, up to 128 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v5.1 (Lollipop)
  • Ram : 2 GB
  • Processor : Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410, Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 13 MP, 4128 x 3096 pixels, autofocus, LED flash
  • Kamera Depan : 5 MP
  • Baterai : Li-Po 2300 mAh
7. Lenovo Vibe P1m
 Lenovo Vibe P1m
  • Harga Termurah : Rp. 1.999.000
  • Layar :IPS LCD 5.0 inches 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
  • Memori : 16 GB, microSD, up to 32 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v5.1 (Lollipop)
  • Ram : 2 GB
  • Processor : Mediatek MT6735P, Quad-core 1.0 GHz
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
  • Kamera Depan : 5 MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po 4000 mAh
8. Lenovo A7000 Special Edition
 Lenovo A7000
  • Harga Termurah : Rp. 2.299.000
  • Layar :IPS LCD 5.5 inches 1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density)
  • Memori : 16 GB, microSD, up to 32 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v5.1 (Lollipop)
  • Ram : 2 GB
  • Processor : Mediatek MT6752, Octa-core 1.7 GHz Cortex-A53
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 13 MP, 4128 x 3096 pixels, autofocus, dual-LED flash
  • Kamera Depan : 5 MP
  • Baterai : Li-Ion 3000 mAh
9. Lenovo P70
 Lenovo p70
  • Harga Termurah : Rp. 2.450.000
  • Layar :IPS LCD 5.0 inches, 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
  • Memori : 16 GB, microSD, up to 32 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v4.4 (KitKat)
  • Ram : 2 GB
  • Processor : Mediatek MT6752, Octa-core 1.7 GHz Cortex-A53
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 13 MP, 4160 x 3120 pixels, autofocus, LED flash
  • Kamera Depan : 5 MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po 4000 mAh
10. Lenovo P90
 Lenovo P90
  • Harga Termurah : Rp 2.999.000
  • Layar :IPS LCD 5.5 inches, 1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density)
  • Memori : 32 GB
  • Sistem Operasi : Android OS, v4.4 (KitKat)
  • Ram : 2 GB
  • Processor : Intel Atom Z3560, Quad-core 1.83 GHz
  • Konektivitas : Dual Sim, 4G LTE, Wifi, microUSB v2.0, GPS
  • Kamera Belakang : 13 MP, 4160 x 3120 pixels, autofocus, optical image stabilization, dual-LED (dual tone) flash
  • Kamera Depan : 5 MP
  • Baterai : Non-removable Li-Po 4000 mAh
Note :
  1. Harga Hp Lenovo 4G LTE yang kami sampaikan diatas bisa berubah sewaktu-waktu
  2. Kemungkinan harganya akan berbeda dengan harga Hp Lenovo 4G LTE di kota sobat.
Untuk saat ini, sedikitnya ada 10 Hp Lenovo 4G LTE murah dengan kualitas terbaik yang bisa sobat ulashape.com dapatkan di Indonesia. Sebenarnya masih ada 2 tipe lagi yang kami rekomedasikan, yaitu Lenovo S60 dan Lenovo S90 yang sama-sama ditawarkan dengan harga 2 Jutaan dan memiliki dapur pacu Snapdragon 410 yang dipadukan Ram 2GB. Sementara untuk layarnya keduanya sama-sama memakai layar 5 inci dengan resolusi HD 720 x 1280 pixels. Selain itu ada pula Lenovo Vibe X2 yang menawarkan desain lebih premium karena dibuat dengan beberapa lapisan layer warna yang terlihat begitu mewah.
Advertisement

Semua tipe Hp Lenovo 4G LTE menawarkan kelebihan dan kekurangan berbeda-beda, yang otomatis akan menyesuaikan dengan harga jualnya. Bagi sobat ulashape.com yang membutuhkan smartphone 4G dengan daya tahan baterai lebih awet, maka Lenovo P90 dan Lenovo P70 bisa menjadi pilihan paling tepat. Namun sayangnya kedua Hp Lenovo 4G LTE ini sama-sama dibanderol diatas 2 Juta Rupiah, dan bagi sobat yang belum mampu membelinya, bisa menjadikan Lenovo A2010 sebagai pilihan paling bijak, karena harga Hp Lenovo 4G LTE tersebut dibandrol sekitar 1.3 Jutaan dan sudah dilengkapi konektivitas 4G LTE berkecepatan tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar